Program Kerja BPH

Posted: Juni 18, 2010 in Uncategorized

PROGRAM KERJA BPH 2010

Untuk menjalankan fungsinya sebagai lembaga legislatif kemahasiswaan di tataran jurusan Matematika dan sebagai pengawas Himatika yang independen, BPH mempunyai beberapa program kerja, di antaranya sebagai berikut:

1. BPH News dan Angket (Maret & Oktober 2010)

    BPH news seperti yang sedang Anda baca ini adalah salah satu program kerja BPH yaitu dengan memberikan pelayanan kepada mahasiswa Matematika berupa informasi mengenai BPH dan sebagai wadah untuk menyalurkan aspirasi mahasiswa kepada Himatika 2010. Angket yang dimaksud berisi beberapa quesioner atau beberapa pertanyaan yang diajukan kepada mahasiswa matematika mengenai program kerja Himatika 2010 yang telah berjalan.

    2. Training legislasi (April 2010)

      Bentuk kegiatan dari training legislasi adalah memberikan pelatihan kepada mahasiswa tentang kelegislatifan. Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menambah wawasan kelegislatifan kepada pengurus dan mahasiswa matematika pada khususnya dan mahasiswa Unnes pada umumnya. Tahun 2009 lalu kegiatan ini digarap bersama-sama oleh DPM FMIPA Unnes serta BPH dari Jurusan Biologi, Matematika, dan Kimia, serta KMJ dari Jurusan Fisika. Tahun 2010 ini BPH mengupayakan agar kegiatan tersebut dapat digarap sendiri demi mewujudkan BPH yang SOLUTIF.

      3.Presentasi Laporan Pertanggungjawaban Tengah Periode Himatika (Juli 2010)

        Bentuk kegiatan yang satu ini adalah laporan pertanggungjawaban tengah periode dari ketua himatika 2010. Adapun tujuan diselenggarakannya kegiatan ini adalah untuk mengetahui program kerja Himatika yang telah terlaksana, mengetahui pelaksanaan kegiatan Himatika, dan untuk mengetahui penggunaan dana kegiatan yang dilaksanakan Himatika.

        4. KTP/ Keakraban Tengah Periode (Oktober 2010)

          Keakraban tengah periode dimaksudkan sebagai upaya untuk meng-upgrade kembali pengurus BPH 2010 pada tengah periode kepengurusan. Bentuk kegiatannya adalah refreshing seperti outbond. Dengan kegiatan KTP ini diharapkan agar pengurus dapat saling mengenal karakter masing-masing.

          5. Pemilu Jurusan Matematika (Desember 2010)

            Pemilu ini merupakan agenda besar tahunan BPH di mana semua mahasiswa aktif Matematika mempunyai hak yang sama dalam pemilihan Ketua Himatika periode berikutnya secara langsung. Adapun panitia pemilu seperti KPUJ, PPUJ, dan Panwaslujur berkewajiban meng-handle acara dari awal sampai akhir. Pada kegiatan ini diharapkan semua mahasiswa aktif  Matematika dapat memberikan suaranya sehingga kehidupan demokrasi dalam lingkup kehidupan mahasiswa dapat diwujudkan.

            Pada pemilu tahun 2010 ini akan diupayakan tidak hanya untuk memilih Ketua Himatika tetapi sekaligus untuk memilih Ketua BPH periode berikutnya.

            6. KMM/ Kongres Mahasiswa Matematika (Januari 2011)

              KMM juga termasuk agenda besar tahunan BPH, KMM adalah pemegang keputusan tertinggi dalam lembaga kemahasiswaan di Jurusan Matematika. Kegiatan ini diselenggarakan untuk meminta laporan pertanggungjawaban Himatika selama satu periode kepengurusan, mensosialisasikan kepengurusan Himatika baru yang terbentuk, memilih pimpinan umum BPH periode berikutnya, serta serah terima jabatan ketua Himatika dan ketua BPH  yang lama kepada yang baru.

              7. Kongres Luar Biasa/Istimewa (Isidental)

                Kongres ini diadakan sewaktu-waktu bila diperlukan. Tujuannya adalah untuk membuat keputusan bersama atas terjadinya hal-hal yang di luar dugaan dan meminta pertanggungjawaban pengurus Himatika apabila terbukti melanggar AD/ART dan atau GBHK beserta ketetapan kongres lainnya.

                8. Forum Perwakilan Kelas (Isidental)

                  Bentuk kegiatan dari forum ini adalah rapat dengar pendapat dengan para komting/ perwakilan kelas. Forum perwakilan kelas ini berperan sebagai salah satu sarana penyampaian informasi kepada mahasiswa Matematika dan salah satu jembatan penghubung antara Himatika dan mahasiswa Matematika.

                  9. Benah Administrasi dan Kesekretariatan (Isidental)

                    Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membenahi sistem administrasi dan kesekretariatan BPH 2010.

                    10.  Anjangsana (Isidental)

                    Anjangsana adalah kegiatan studi banding tentang kelegislatifan dengan DPM FMIPA/ KM Unnes. Tujuan dari kegiatan Anjangsana ini adalah untuk menjalin hubungan baik dan kerjasama dengan Lembaga Kemahasiswaan lain. Melalui kegiatan ini diharapkan pengurus dapat menambah wawasannya tentang kelegislatifan di DPM fakultas/ KM.

                    11.  Rapat Pengurus (Isidental)

                    Rapat ini digunakan sebagai forum untuk membahas rencana pelaksanaan program kerja BPH 2010 dan untuk mengkoordinasikan kegiatan.

                    12.  Identitas BPH (Isidental)

                    Seperti organisasi pada umumnya, identitas BPH digunakan oleh pengurus sebagai tanda bahwa ia adalah pengurus BPH dan sebagai salah satu sarana untuk menjaga solidaritas dan loyalitas pengurus BPH. Tahun 2010 ini identitas BPH diupayakan untuk membuat jaket.

                    13.  Rapat Dengar Pendapat (Isidental)

                    Rapat dengar pendapat digunakan sabagai forum jejak pendapat dengan para underbow. Tujuannya adalah untuk mengevaluasi perkembangan kinerja Himatika dan sebagai sarana tukar pendapat antara BPH dan Himatika. Pada kegiatan ini diharapkan setiap underbow dapat mengirimkan wakilnya dan masing-masing dapat menyampaikan aspirasinya.

                    Tinggalkan komentar